Persaingan jungler utama RRQ Hoshi, Hazle PeDe bersaing dengan Sutsujin

Junger baru RRQ Hoshi, Hazle, kini akan menghadapi tantangan baru bersama timnya di MPL ID S14. Dirinya akan menghadapi persaingan untuk berebut posisi sebagai jungler utama menghadapi Sutsujin yang juga baru direkrut tim.

Hazle diperkenalkan sebagai member baru di roster RRQ Hoshi MPL ID S14, bersamaan dengan Sutsujin. Artinya pemain yang nantinya akan bermain di posisi jungle akan diperebutkan oleh keduanya.

Sumber: Cvtogel

Situasi seperti ini bukan sesuatu yang baru bagi kedua pemain, baik untuk Sutsujin selama masih di EVOS Legends dan juga Hazle ketika membela Geek Fam pada MPL ID S13. Artinya kedua pemain tersebut sudah pernah ada di situasi tersebut.

Mengenai hal ini, Hazle pun mengaku bahwa jungler utama roster RRQ Hoshi MPL ID S14 masih belum ditentukan hingga saat ini. Hal tersebut membuka peluang dirinya dan juga Sutsujin untuk bisa menjadi pilihan utama ketika musim baru liga telah dimulai.

Roster RRQ Hoshi MPL ID S14
Sumber: Cvtogel

“Jujur, saat ini masih belum ditentukan siapa yang akan jadi jungler utama. Sampai sebelum MPL (S14) dimulai, akan terus dilihat seperti apa performanya berdasarkan di latihan dan scrim,” ucap Hazle kepada ONE Esports.

“Baru nanti akan ditentukan siapa jungler yang akan main,” tuturnya.


Hazle PeDe bisa bersaing dengan Sutsujin jadi jungler utama RRQ Hoshi

Roster Geek Fam MPL ID S13, Geek Hazle, MLBB, Mobile Legends
Sumber: Cvtogel

Mengenai persaingan dengan Sutsujin untuk memperebutkan posisi utama sebagai jungler di roster RRQ Hoshi MPL ID S14, Hazle terlihat sangat santai dalam menanggapi hal tersebut. Dirinya juga sangat percaya diri alias PeDe untuk bersaing.

Hal tersebut juga yang diakui oleh Hazle menjadi modal utama dalam berebut posisi jungler utama RRQ bersama Sutsujin, tentu saja selain soal kemampuan dalam bermain.

Sumber: Cvtogel

“Saya sangat percaya diri sih karena sudah tahu juga seperti apa kemampuan saya sekarang. Jadi ya sudah, modal PeDe saja,” tutur Hazle kepada ONE Esports.

Menarik untuk dinantikan seperti apa persaingan dalam memperebutkan posisi jungle utama di roster RRQ Hoshi MPL ID S14. Siapa yang akan memenangi persaingan ini dan seperti apa performa tim? Kita nantikan saja bersama.

Sumber Artikel : wan-nyanhouse.com